^_^ SELAMAT DATANG DI BLOG DADAN HADI RAMDANI ^_^

Kamis, 25 September 2014

MANFAAT TEKNOLOGI DI DUNIA PENDIDIKAN

Manfaat Website Sekolah Untuk Pendidikan


Seiring dengan berkembangnya zaman dan teknologi yang semakin maju dan modern, keberadaan website bagi sekolah menjadi suatu kebutuhan yang harus dimilliki. Kini perkembangan dunia pendidikan tidak dapat dipisahkan dari kemajuan teknologi informasi (internet), karena di zaman sekarang memiliki website dan email khusus dengan nama sekolah merupakan suatu bentuk identitas baru.
Website sekolah selain berfungsi sebagai media promosi, juga berguna sebagai sarana informasi dan komunikasi antara pihak sekolah dengan siswa, sekolah dengan orang tua, sekolah dengan alumni, sekolah dengan instansi terkait, sekolah dengan masyarakat secara umum. Saat ini, memiliki website sekolah sudah dijadikan sebagai sebuah parameter ketanggapan sekolah dalam menghadapi perkembangan era teknologi dan informasi.
Seiring dengan adanya anjuran dari pemerintah dan banyak pihak untuk lebih memanfaatkan internet sebagai salah satu media pembelajaran yang efektif, maka penggunaan internet di lingkungan sekolah pun mengalami peningkatan yang begitu cepat. Internet di sekolah tidak hanya difungsikan sebagai sarana mencari informasi, tetapi juga sebagai media publikasi dan komunikasi sekolah dalam meningkatkan kualitas sekolah itu sendiri. Bahkan saat ini pemerintah sedang menggalakkan metode pembelajaran jarak jauh atau pembelajaran elektronik berbasis internet yang biasa dikenal dengan system E-Learning, dimana guru dan siswa saling berkomunikasi dalam pembelajaran dan melakukan ujian secara online tanpa dibatasi ruang dan waktu

  • Memperkenalkan profil dan keberadaan sekolah ke masyarakat luas, sehingga mereka bisa mendapatkan informasi apapun terkait sekolah tersebut, seperti : profil siswa, guru, fasilitas, kurikulum intra dan extra kurikuler, materi pembelajaran online dan pustaka maya, prestasi yang diraih sekolah, informasi terbaru, dan hal hal yang terkait dengan sekolah
  • Menjadi sarana komunikasi pihak sekolah dengan dunia luar, sehingga memudahkan komunikasi antara guru dengan siswa terkait dengan pelaksanaan pembelajaran, siswa juga bisa berinteraksi melalui forum di website, komunikasi antara sekolah dengan orang tua, komunikasi sekolah dengan para alumni dan memudahkan sekolah dalam berkomunikasi dengan institusi terkait dI dalam dan di luar daerah
  • Meningkatkan image sekolah di kalangan masyarakat, karena sekolah dianggap memiliki kesigapan dalam mengikuti perkembangan teknologi internet
Kenapa sekolah banyak yang tidak memiliki website ?
  • Banyak sekolah yang belum mengetahui bahwa domain (nama website) resmi untuk sekolah adalah berakhiran .SCH.ID
  • Banyak sekolah yang merasa kesulitan dalam melakukan pendaftaran domain .SCH.ID karena mereka tidak tahu persyaratan apa saja yang dibutuhkan dan mendaftar kemana
  • Banyak sekolah yang belum mengetahui tempat untuk mendaftarkan nama domain dan layanan hosting sebagai media penyimpanan file website di internet
  • Banyak sekolah yang merasa kebingungan dalam membuat website seperti apa harus mereka miliki
  • Banyak sekolah yang belum memahami cara membuat website yang resmi, dinamis, fitur interaktif dan sesuai dengan kebutuhan sekolah
  • Banyak sekolah yang tidak mengetahui cara pengelolaan website karena meskipun pembuatannya diserahkan ke Jasa Website resmi, mereka tidak diberikan panduan dan cara pengelolaan website

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 Dadan Hadi Ramdani. Design by WPThemes Expert
Blogger Templates by Buy My Themes.